JEMBER, WARTAJEMBER - Muspika Umbulsari Kabupaten Jember mengajakku semua Pemerintah Desa dan seluruh komponen yang ada di kecamatan untuk mendirikan 13 Posko Satgas Covid - 19 di tiap jalur penghubung menujuh Wilayah Umbulsari (21/04/2020).
Langkah ini di lakukan sebagai bentuk Keseriusan Muspika dan Satgas Covid-19 Kecamatan Umbulsari dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid - 19.
Menurut Danramil 0824/19 Kapten Arm Abdul Azis, Didirikannya 13 posko ditiap pintu masuk perbatasan, selain berupaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, juga untuk mengantisipasi adanya tindak kriminal yang kemungkinan bisa saja terjadi.
"Kami jadikan pos itu untuk back up. satu kegiatan yang mencakup dua solusi ( Two in One ), yaitu untuk keamanan dari serangan Corona dan keamanan dari tindak kriminal dan juga untuk filter, jika ada para pemudik yang lolos dari pemeriksaan di 5 posko Satgas Covid utama di tingkat kabupaten, diharapkan di posko ini mereka tidak akan lepas dari pemeriksaan,"ucapnya.
"Tiap posko kami siapkan minimal 5 orang dari Pemerintah Desa, Tim Kesehatan dan relawan dan selalu siap siaga selama 24 jam,"imbuhnya.
“Muspika Umbulsari dengan kepala desa tidak main-main dalam persoalan penanganan covid-19, dan semua pihak betul-betul ingin memutus mata rantai penyebaranya. Agar wilayah Jember khususnya Kecamatan Umbulsari nantinya akan terbebas dari ancaman covid-19,”tuturnya.
Lanjutnya; Siapapun yang masuk ke wilayah umbulsari wajib diperiksa.
Apabila pengendara atau orang yang akan masuk wilayah Umbulsari ditemukan tidak memakai masker, maka petugas akan memberikan masker secara cuma-cuma, dan jika pemudik atau yang pulang dari perantauan yang melewati zona merah dan luar negeri ketika diperiksa suhu badan mencapai 38 lebih, maka yang bersangkutan akan langsung dikirim ke JSG hari itu juga sesuai yang di perintahkan oleh Pemerintah.
"Kami tidak main main, untuk mereka yang menolak anjuran dan menentang dari aturan yang sudah di tetapkan oleh pemerintah, kami disarankan untuk balik kanan saja, sebab ini kami lakukan demi kepentingan kita bersama agar Kecamatan Umbulsari Steril dan benar benar terbebas dari Virus Corona,"terang Azis. ( Sofyan/AB )
No comments:
Post a Comment